menarik untuk diperhatikan ni sesuatu menyangkut pup nadhira (atau bayi lain kebanyakan yang tetap mengkonsumsi ASI).
setiap bertambah umur (tiap bulannya) paasti pas di tanggal dia lahir nadhira pup dan cenderung berlendir kaya waktu baru lahir. makanya umi sering curiga, apa mungkin nadhira diare atau ada masalah dengan lambungnya.
rupanya nggak, itu adalah hal yang lumrah terjaadi paada bayi
dan di usia 6 bulan ini umi sudah mulai memberikan MPASI, hari ini dia pup, kemaren juga pup dan warnanya berubah jadi kuning kehijauan agak menghitam. apa mungkin karena MPASI ya?
besok umi coba perhatikan lagi lah, kalau nadhira pup lagi besok berarti udah teratur pencernaannya.
memang sih di sumber yang umi baca mengatakan kalau bayi yan minum ASI aja di bawah 6 bulan pup nya suka jarang karena tubuhnya menyerap semua nutrisi di ASI dan gak ada ampas yang tersisa berupa kotoran (pup). kalau sekarang Nadhira pup tiap hari mungkin wajar ya karena udah ada MPASI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar